15 Pejabat Eselon III Dan IV Resmi Dilantik Oleh Wabup Apri

SUARA BUNGO – Wakil Bupati Bungo, H. Safrudin Dwi Apriyanto resmi melantik 15 orang pejabat eselon III dan eselon IV dilingkup Pemkab Bungo, Jumat (8/11/2019) di ruang pola Kantor Bupati.

Pelantikan tersebut ditandai dengan pengambilan sumpah/janji yang dibacakan oleh Wakil Bupati Bungo H. Safrudin Dwi Apriyanto yang dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara pelantikan.

Dalam sambutannya, Wabup Apri mengucapkan selamat kepada para pejabat yang baru saja dilantik untuk menduduki jabatannya yang baru.

“Selamat atas dilantiknya 15 pejabat eselon III dan IV, jalankan tugas dan tanggung jawab sesuai dengan jabatan anda masing-masing. Yaitu mengemban tugas sebagai abdi negara dan abdi masyarakat,” ujar Wabup Apri.

“Selamat bertugas. Semoga bisa menjalankan visi misi pemkab bungo, yaitu Bungo Maju dan Sejahtera,” harap Wabup Apri.

Berikut Nama-nama pejabat eselon III dan IV yang barusan dilantik :

1. Ansori, S. Sos. Dilantik sebagai Sekretaris Pol PP dan Pemadam Kebakaran.

2. Muhammad, Zen, S. Sos dilantik sebagai Sekretaris Dinas Perhubungan.

3. Hamrizal, S. Sos dilantik sebagai Sekretaris Dinas Sosial.

4. Indra Mardian, ST., M. Si dilantik sebagai Sekretaris Dinas Perumahan Dan Permukiman.

5. H. Asri Irianto, S. Sos dilantik sebagai Kabag Adm dan Pemerintahan Kerjasama.

6. Redawati, SP., ME dilantik sebagai Kabag Pengadaan Barang dan Jasa.

7. Hasbi Assidiqqi dilantik sebagai Kepala Bidang Bina Marga.

8. Jonni Ali, S.Hut dilantik sebagai Kabid Ketersediaan Pangan di Dinas Ketahanan Pangan.

9. Beni Abdiwijaya, SE dilantik sebagai  Kasubag Program Adm Pemerintah Kerja Sama.

10. Adek Admiral, ST dilantik sebagai Kasubbag Pengelolaan Barang dan Jasa.

11. Wellyantoni, ST dilantik sebagai Kasubbag Pengelolaan LPSE.

12. Sayuti, SAB., M,AP dilantik sebagai Kepala Seksi di Dinas Pendidikan.

13. Ibrahim, S. Sos.i dilantik sebagai Kasubit Diklat teknis.

14. Afrizal, S. Sos., M.Si dilantik sebagai Kasubid Pengangkatan.

15. M.Rizal

Turut hadir saat pelantikan, Sekda Bungo H. Ridwan Is, unsur Forkopimda, Staf Ahli Bupati, kepala OPD serta para tamu undangan lainnya. (Ari)

Komentar