Bos PETI Asal Merangin Dikabarkan Simpan Alat Beratnya di Seputaran Hutan Sungai Telang Sampai ke Karak Apung

SUARA BUNGO – Peringatan yang dikeluarkan oleh Pemerintah Kabupaten Bungo bersama Forkopimda yang mewarning agar pelaku Penambang Emas Tanpa Izin (PETI) di dusun Sungai Telang, Kecamatan Bathin III Ulu untuk mengeluarkan alat berat, ternyata tidak diindahkan oleh salah satu Bos PETI yang berasal dari Kabupaten Merangin.

Tenggang waktu sampai tanggal 21 Januari 2025 yang seharusnya digunakan oleh pelaku PETI untuk mengeluarkan alat berat mereka dan tidak lagi melakukan aktifitas ilegal memang banyak membuat bos – bos PETI ketakutan sehingga sudah banyak yang mengeluarkan alat mereka, hanya saja Sapri, salah satu Bos PETI yang berasal dari kabupaten Merangin lebih memilih untuk menyembunyikan alat beratnya di sekitar dusun Sungai Telang dan dusun Karak Apung ketimbang mengeluarkan alatnya ke Merangin.

Baca Juga :  Gubernur Beri Apresiasi Kepada Pemenang Paralegal Justice Award Asal Jambi

Tindakan Bos PETI dari Merangin yang menyembunyikan alat beratnya sebanyak 7 unit dengan 5 unit merek SANY PC 135, KOBELCO PC200 dan XCMG 135. Diketahui, dari laporan masyarakat, informasi yang berhasil dihimpun, Alat-alat berat tersebut disembunyikannya di daerah Karak Apung dan kabarnya tidak akan dipulangkannya ke Merangin.

Baca Juga :  Sebut Polisi Minta "Jatah Dua Ribu", Fahmi Bebas Main PETI di Batu Kerbau

“Alat berat Sapri yang dari Merangin di Sungai Telang ada 7 unit bang. Kabarnya yang 2 unit sudah keluar dan sisanya sebanyak 5 unit tidak keluar, hanya dipindahkan dan disembunyikan di daerah Karak Apung,” ujar salah satu warga Dusun Sungai Telang.

Tindakan bos PETI asal Merangin yang terkesan tidak mau memulangkan alat – alat berat yang telah berbulan – bulan merusak alam di Kabupaten Bungo menunjukkan bahwa tidak ada niat dan itikad baik dari Sapri untuk mematuhi dan mengikuti instruksi yang dikeluarkan oleh Pemerintah Kabupaten Bungo terkait larangan bermain PETI.

Baca Juga :  Dikabarkan Satu Unit Exskavator Untuk Aktifitas PETI Kembali Masuk ke Hulu Sungai Batang Bungo

“Mungkin bos PETI dari Merangin ini ada yang melindungi bang, sehingga dia tidak mau memulangkan alat beratnya dan malah hanya menggeser alat – alat berat mereka ke hutan wilayah Sungai Telang. Kami berharap aparat penegak hukum nantinya jangan hanya melakukan razia diwilayah Sungai Telang saja dan tolong razia ditempat lain, seperti di Timbolasi maupun di Karak Apung. Kabarnya salah satu Bos PETI asal Merangin menyembunyikan alatnya disana,” tutupnya. (SBS)

Komentar