Tanah Sepenggal Jadi Central Batik

SUARA BUNGO – Demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat, berbagai pelatihan atau keterampilan kerajinan dilaksanakan oleh pemerintah – pemerintah dusun di wilayah Kecamatan Tanah Sepenggal, Kabupaten Bungo, salah satunya adalah kerajinan membatik.

Informasi yang berhasil dihimpun suarabutesarko.com dilapangan, kerajinan membatik tidak hanya dilakukan oleh satu atau dua dusun di wilayah Tanah Sepenggal saja, namun hampir sebagian besar dusun di Tasep seperti Dusun Tanjung, Sungai Gambir, Talentam, Empelu dan Teluk Pandak.

Baca Juga :  Bupati Adirozal Launching Program Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih

Camat Tasep melalui Kasi PEM Amril menuturkan bahwa batik-batik hasil produksi warga-warga dari masing-masing dusun di Tanah Sepenggal sudah banyak diminati.

Meskipun demikian, dirinya juga menyebutkan bahwa dari dusun-dusun yang menggalakkan peningkatan ekonomi masyarakat dengan kerajinan membatik tersebut, saat ini belum semuanya yang memproduksi secara besar.

Baca Juga :  Dikunjungi Tim Srikandi, Warga Bahar: Kami Titip Jambi ke CE-Ratu

“Mau cari batik khusus Bungo, ya di Tanah Sepenggal. Sebab, Tanah Sepenggal ini bisa dikatakan Central Batik untuk kabupaten Bungo. Kedepannya kita akan mendorong agar kerajinan batik ini bisa semakin ditingkatkan agar ekonomi masyarakat meningkat,” tuturnya, Kamis (07/2/2019).

Terpisah, salah satu Rio di kecamatan Tanah Sepenggal saat dikonfirmasi membenarkan hal tersebut. Menurutnya dengan keterampilan membatik yang telah diberikan kepada sebagian masyarakat, selain dapat mengurangi angka pengangguran, tentunya ekonomi dari sebagian warga di dusun mulai meningkat.

Baca Juga :  Budi Setiawan, Ketua Koni Yang Memiliki Naluri Kepemimpinan

“Selain pembangunan fisik, pemberdayaan juga kita galakkan, salah satunya dengan membekali kerajinan membatik kepada warga,” tutup Marzuki, Rio Empelu. (ata)

Komentar