Inflasi Merangin Sangat Terkendali, IPH 4,49

SUARA ANGKO – Pj Bupati Merangin Jangcik Mohza didampingi sejumlah pejabat di jajaran Pemkab Merangin, mengikuti rapat koodinasi pengendalian inflasi daerah secara zoom meeting bersama Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Selasa (04/2/2025).

Pada zoom meeting yang diikuti Pj bupati dari Ruang Merangin Planing Center (MPC) Kantor Bappeda Kabupaten Merangin tersebut, juga dilakukan penandatanganan nota kesepahaman tentang perizinan.

Baca Juga :  Seorang Suami Nekat Siram Istrinya Sendiri Pakai Air Keras

‘’Jadi rakor pengendalian inflasi daerah kali ini, plus dengan penandatanganan nota kesepahaman dengan lembaga Kementerian yang dilakukan seluruh kabupaten/kota dan unsur Forkopimda,’’ ujar Pj Bupati.

Dikatakan Pj bupati, Inflasi Kabupaten Merangin dalam minggu ini mengalami kenaikan dari minggu sebelumnya, dengan Indeks Perkembangan Harga (IPH) diangka 4,49. Hal itu dipengaruhi dengan banyaknya faktor.

Baca Juga :  Gubernur Al Haris Tegaskan Komitmen Pemprov Bangun Kesejahteraan Sosial

Namun demikian Pj bupati menegaskan, inflasi Kabupaten Merangin masih sangat terkendali. Jangcik Mohza minta dukungan dari semua pihak, sehingga inflasi tetap bisa terkendali.

Selain itu proses perizinan di Kabupaten Merangin tetap bisa berjalan sesuai dengan aturan yang telah dibuat dan disepakati, sehingga iklim investasi di Kabupaten Merangin berjalan sebagaimana mestinya, tidak ada yang melanggar aturan.

Baca Juga :  Wabup Merangin Lantik 49 Orang Pejabat Eselon III dan IV

Tampak hadir mendampingi Pj bupati, Asisten II Setda Merangin Suherman, unsur Forkopimda, perwakilan dari BPS Merangin, perwakilan dari Bulog Sarko, Kadis Perindag Merangin Dadang, Kadis PUPR Merangin Zulhipni.

Hadir juga Inspektur Merangin Defi Martika, Kadis Ketahanan Pangan Merangin Ny Fauziah, Kadis Perhubungan Merangin Sobraini, Kabag Ekonomi Setda Merangin Daryanto dan sejumlah pejabat lainnya. (MHD/ADV).

Komentar