Deklarasi Generasi Millenial Safety Riding Polda Jambi Berjalan Sukses

SUARA JAMBI – Deklarasi Generasi Millenial Safety Riding (Leading Sector Polda Jambi), Ahad (17/2/2019) bertempat di halaman depan kantor Gubernur Jambi berjalan sukses dan meriah.

Kapolda Jambi Irjen Pol Muchlis AS mengharapkan melalui kegiatan itu generasi muda dapat menjadikan generasi yang tertib lalu lintas dan menjaga keselamatan saat berkendaraan, baik bagi pengendara sendiri maupun yang lainya.

Baca Juga :  Bupati Mashuri Lantik Rio Dusun Lubuk Landai

Menurut pandangan Muchlis, kecelakaan yang terjadi kebanyakan disebabkan oleh pengendara roda dua yakni sebesar 60 persen.

“Jadi, acara ini kita adakan dilaksanakan bagaimana cara menggunakan Jalan Lintas yang baik dan benar. Saya mengajak semua masyarakat generasi millenial, para orangtua, LSM, mahasiswa, mari kita gerakkan cinta lintas untuk keselamatan negeri ini,” terangnya.

Baca Juga :  37 ASN Sungai Penuh Mendapatkan Sanksi Pemotongan TPP

Pantauan di lokasi, acara tersebut dihibur beberapa artis dari Ibukota, seperti Cita-citata, Baim Wong, Tukul Arwan serta Charly Setia Band.

Baca Juga :  Millenial Road Safety Festival digelar Besok, Polres Kerinci Datangkan 5 Artis Ibukota

Seraya dihibur oleh para artis, Kapolda Muchlis bersama pihak kepolisian dan TNI lainnya membagikan Kaos, Helm, Sepeda kepada para penonton. (Zal)

Komentar