Besok STIA Gelar Wisuda Angkatan XXXIV Gelombang Pertama Tahun 2019

SUARA BUNGO – Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Setih Setio Muara Bungo besok pagi, Senin (18/11) akan menyelenggarakan Wisuda angkatan ke XXXIV gelombang pertama tahun 2019, di aula gedung C kampus Pasca Sarjana.

Diketahui, ada sebanyak 124 mahasiswa yang telah mengikuti yudisium pada, Jumat (8/11/2019) yang lalu.

Adapun mahasiswa STIA yang akan mengikuti wisuda gelombang pertama tahun 2019 terdiri dari, S1 Administrasi negara sebanyak 67, S1 Administrasi bisnis 30, dan Diploma tiga (D3) 27 mahasiswa.

Baca Juga :  Wisuda Sarjana ke XXXVII Gelombang II STIA Berlangsung Sukses

Pantauan surabutesarko.com dilapangan, Minggu (17/11/2019) ratusan mahasiswa yang akan mengikuti wisuda telah melaksanakan gladi bersih demi pemantapan dan kesiapan untuk pegelaran Wisuda pada esok hari, Senin (18/11).

Baca Juga :  STIA Setih Setio Muara Bungo Sukses Gelar Wisuda Sarjana Gelombang II

Joko Sunaryo, selaku ketua panitia wisuda kepada suarabutesarko.com membenarkan bahwa STIA Setih Setio Muara Bungo akan mewisudakan sebanyak 124 mahasiswa yang terdiri dari S1 Administrasi Negara, S1 Adminiatrasi Bisnis, dan Diploma tiga (D3).

“Iya, besok pagi (Senin, red)STIA akan gelar wisuda gelombang pertama tahun 2019,” ujar Joko, Minggu (17/11/2019) usai melaksanakan gladi bersih.

Baca Juga :  Terapkan Prokes Ketat, STIA SS Muara Bungo Sukses Gelar Wisuda Sarjana Ke-XXXVIII

“Hari ini gladi bersihnya. Biar besok lancar tata cara wisuda nya,” beber Joko.

Lanjutnya, wisuda STIA besok akan dihadiri oleh ketua layanan pedidikan tinggi (LL Dikti) wilayah X Jami, Sumbar, Riau dan kepulauan Riau dan Bupati, unsur Forkopimda Bungo, Krtua Yayasan, para dosen dan para tamu undangan lainnya. (Ferry)

Komentar