Ribuan Jamaah Tumpah Ruah Padati Masjid A-Sulton Sarolangun
SUARA SAROLANGUN – Tumpah Ruah dari Ribuan jamaah dari berbagai Kecamatan di Kabupaten Sarolangun menghadiri Tablig Akbar dan Zikir bersama Ustadz Arifin Ilham, yang di selenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Sarolangun pada Jum’at (25/5/2018), kegiatan tersebut juga diiringi buka puasa bersama yang digelar di masjid As-Sulton Sarolangun.
Pada kegiatan zikir akbar yang diselenggara juga sekaligus melansungkan pembagian santunan terhadap 300 orang anak yatim oleh bantuan Badan Amil Zakat Nasional, Cabang Sarolangun yang serahkan langsung oleh Bupati Sarolangun H Cek Endra dan ketu PKK Sarolangun.
Kegiatan zikir dan tablig akbar juga tampak hadir langsung Bupati Sarolangun Drs H Cek Endra, Ustadz KH. M. Arifin ilham, Kapolres Sarolangun diwakili waka Polres Kompol Atrizal, Dandim 0420 Sarko Dandim 0420/Sarko Letkol Kav. Rohyat Happy Ariyanto, Ketua PKK Hj Rosita Endra, seluruh Kepala OPD, serta ribuan masyarakat Sarolangun.

Pada sambutannya Bupati Sarolangun H Cek Endra, ia mengatakan penghargaan yang sangat luar biasa bagi jajaran pemerintah serta masyarakat sarolangun, yang mana kegiatan tersebut merupakan motifasi bagi pemkab sarolangun bagaimana untuk memuliakan Agama Allah dibumi Sepucuk Adat Serumpun Pseko.

“Momen yang sangat berharga pada bulan suci Ramadhan kali ini, kita juga menyelenggarakan sholat ashar dan magrib berjamaah juga sholat Isya, tak hanya itu juga pelangsungan sholat terawih serta Witir bersama Ustadz KH. M. Arifin Ilham. Dan kita ketahui, Ustadz Arifin Ilham ini sudah sering kali datang ke sarolangun, namun kali ini beliau sendiri yang meminta untuk hadir dimasjid As-Sulton bersama kita,”ucapnya.
Lanjutnya dengan momen yang cukup baik tersebut, Bupati Cek Endra mengajak semua kalangan dan masyarakat untuk sama-sama menginstrokpeksi diri masing-masing, dan perbanyak beribadah dibulan suci Ramadhan.
“Mungkin ada dosa maupun kehilafan bagi kita, mari kita berusaha memperbaikinya serta mari kita meleburkan diri dan memohon ampun kepada Allah Swt, dikarenakan 10 hari pertama ramadhan ini merupakan bulan pengampunan bagi kita mampaatkan momen ini semuanya,”Tutupnya. (Sar/Adv)