Jalan Pemprov Jambi Menuju Palembang Rusak Parah di Bahar Utara

SUARA JAMBI – Jelang Arus Mudik Idul Fitri 1446 Hijriah, Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, Ivan Wirata bergegas pantau jalan Provinsi Jambi yang rusak parah.

Terkhusus di Kecamatan Bahar Utara, Kabupaten Muaro Jambi, jalan Provinsi terputus akibat jalan rusak seperti bubur sampai mobil dan motor tidak bisa lewat, mendapat informasi tersebut, Ivan Wirata langsung turun gunung kelokasi jalan rusak.

Pantauan dilapangan, tampak jalan menuju Palembang, Sumatera Selatan tersebut rusak parah dan Ivan Wirata melihat tersebut langsung mengambil solusi dengan cara komunikasi dengan UPTD Alkal Dinas PUPR Provinsi Jambi, agar diturunkan alat berat kelokasi jalan rusak tersebut.

Baca Juga :  Bupati Merangin Kukuhkan Tiga Pejabat Eselon II

“Parah sekali jalannya, kita langsung komunikasi dengan Ivan Kabid UPTD Alkal Dinas PUPR Provinsi Jambi, agar diturunkannya alat berat untuk memperbaiki jalan sementara,” jelasnya, Minggu (23/3/2025).

Dilokasi jalan rusak, Ivan sangat perhatian sekali dengan jalan rusak di Bahar dan dia tidak mau warga Jambi dan Bahar ke Palembang dan warga Palembang ke Jambi dan ingin arus mudik lebaran Idul Fitri tidak terputus akibat jalan rusak parah dan dia juga minta Gubernur Jambi perhatian atas hal ini.

Baca Juga :  Tim 21 SZ-Erick Gencar Turun Hancurkan Kantong Suara Petahana

“Saya berharap pak Gubenur Jambi, Al Haris, Perhatian terhadap jalan Pemprov di Bahar Utara ini, karena sudah parah sekali,” tegasnya.

Dia juga menegaskan, bahwa jalan rusak parah yang harus ditangani secara efektif sepanjang 5,3 KM, namun karena warga mau arus mudik idul Fitri, dia komunikasi dengan Alkal agar dilakukan dulu pengerasan dan selanjutnya difikirkan oleh Bina Marga PUPR Provinsi Jambi.

“Kita berharap Gubenur Jambi melakukan perbaiki jalan rijik beton dan jika ditotalkan palingan mencapai 45 Miliyar dan jika di aspal akan rusak parah lagi,” tuturnya.

Baca Juga :  Kadis PUPR Provinsi Jambi Tinjau Irigasi Sei Suban, Fauzi : Ini Akan Jadikan Percontohan di Jambi

Tidak sampai disitu saja, Ivan juga Marah melihat truk Fuso yang mengangkut sawit dari berbagai perusahaan melebihi beban sehingga jalan rusak parah, padahal jalan itu baru diperbaiki.

“Ini mobil Fuso yang mengangkut sawit sudah sangat parah melebihi beban muatan dan tugas untuk menindak tegas ada bagiannya dan dia berharap yang menindak mobil melebihi beban turun gunung kelapangan dan tindak tegas agar jalan tidak rusak lagi,” katanya. (SBS)

 

Komentar