Relawan Prabowo-Sandi Jambi Deklarasi #Gerakan Kedaulatan Rakyat

SUARA JAMBI – Sekber lintas relawan 02 Prabowo-Sandi menggelar tasyakuran dan ucapan terima kasih kepada masyarakat Provinsi Jambi atas kemenangan Paslon 02 Prabowo-Sandi pada Pemilu 2019 di Provinsi Jambi, Ahad (19/5/2019) di Monument Tugu Juang, Sipin, Kota Jambi.

Pantauan di lokasi, kegiatan di mulai sekitar pukul 15.45 usai melaksanakan sholat Ashar dan di tutup dengan buka puasa bersama dengan puluhan anggota relawan di wilayah Provinsi Jambi.

Amrizal Ali Munir Ketua Lintas Relawan 02 Prabowo-Sandi mengatakan, Capres dan Cawapres 02 Prabowo-Sandi unggul di Provinsi Jambi dengan persentase 58,31% berdasarkan data dari rekapitulasi KPU Provinsi Jambi.

“Kita ucapkan rasa terima kasih pada masyarakat Provinsi Jambi yang telah memilih Prabowo-Sandi,” ujar Amrizal kepada awak media usai acara berlangsung.

Selain itu, Amrizal bersama dengan puluhan para relawan lainya juga mendeklarasikan tagar Gerakan Nasional Kedaulatan Rakyat. Menurut dia gerakan ini terlahir atas inisiasi kesadaran masyarakat bahwa sesungguhnya rakyat itu berdaulat.

“(Gerakan) Ini merupakan momentum untuk membangkitkan dan mengingatkan rakyat itu sendiri,” tuturnya.

Adapun bunyi dari pernyatan deklarasi sebagai berikut.

1. Kami rakyat Indonesia dengan ini mendeklarasikan berdirinya gerakan nasiolan kedaulatan rakyat di Provinsi Jambi.

2. Kami rakyat Indonesia akan tetap setia kepada Pancasila, UUD 1945 dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

3. Kami rakyat Indonesia sebagai pemegang kedaulatan Negara akan selalu membela kebenaran dan keadilan. (Zal)

Komentar