SUARA JAMBI – Meski punya jadwal padat, Cawagub Jambi Ratu Munawaroh Zulkifli masih menyempatkan diri bertemu tim di sekitar daerah yang dikunjungi, Kamis (12/11/2020), istri mantan Gubernur Jambi dua periode Zulkifli Nurdin ini akrab bercengkrama di Posko Kumpeh.
Kepada para timses, Ratu Munawaroh terlebih dahulu mengucapkan rasa terima kasih karena pergerakan tak kenal lelah membantu kemenangan CE-Ratu. Menurut Ratu, apa yang dilakukan seluruh tim, membuatnya semakin termotivasi memberikan yang terbaik bagi Jambi.
“Luar biasa semangatnya. Insya Allah, kita berdoa semoga Allah SWT meridhoi perjuangan kita. Tetap semangat, jangan lengah dan bergerak lah hingga akhir,” kata Ratu.
Cawagub nomor urut 1 ini menambahkan, hari pencoblosan yang semakin dekat membuat kita wajib bergerak di seputaran pemilih. Tidak hanya itu, pada waktunya, kita wajib menjaga dan mengamankan TPS bersama-sama.
“Alhamdulillah dari berbagai survei sejauh ini kita masih unggul dari kandidat lain. Terus tambah simpatisan dan ajak keluarga, rekan-rekan untuk memilih CE-Ratu,” lanjutnya.
Terpisah, Raja Ahmad mengatakan, dirinya memang sudah lama menjadi pengagum CE-Ratu. Karena itu, dirinya dengan suka rela menjadikan ruko miliknya sebagai posko tim CE-Ratu.
“Mereka berdua (CE-Ratu) orang baik, amanah dan sangat dekat dengan masyarakat. Saya tau persis mereka punya program yang nyata untuk masyarakat. Karena itulah, saya mati-matian membantu mengantarkan CE-Ratu duduk di kursi BH 1 dan 2,” singkatnya. (TMC CE-Ratu)
Komentar